![]() |
Pemain Timnas Indonesia coba melewati hadangan pemain Thailand di ajang Piala AFF U-23 (dok. Timnas Indonesia) |
Gakojabar - Tim Nasional Indonesia U-23 berhasil mengamankan tiket ke babak final Piala AFF U-23 2025 setelah menaklukkan rival bebuyutan, Thailand, dalam pertandingan semifinal yang penuh drama.
Bertanding di hadapan puluhan ribu suporter yang memadati Stadion Utama Gelora Bung Karno.
Skuad Garuda Muda menang lewat adu penalti dengan skor ketat 7-6 setelah bermain imbang 1-1 hingga 120 menit.
Pertandingan berlangsung alot sejak peluit kick-off dibunyikan.
Kedua tim saling jual beli serangan, namun disiplinnya lini pertahanan membuat gol sulit tercipta di babak pertama.
Thailand mengejutkan publik tuan rumah pada menit ke-60. Adalah Yotsakorn Burapha yang berhasil memecah kebuntuan dan membawa tim Gajah Perang unggul 1-0.
Gol tersebut sontak membuat para pemain Indonesia meningkatkan intensitas serangan demi mengejar ketertinggalan.
Perjuangan Garuda Muda akhirnya membuahkan hasil di menit ke-84.
Baca juga: Nathan Tjoe-A-On Resmi Perkuat Klub Willem II Tilburg, Cek Profilnya
Berawal dari skema serangan yang rapi, Jens Raven tampil sebagai penyelamat dengan sundulan terukurnya yang berhasil merobek jala gawang Thailand.
Gol Jens Raven menyamakan kedudukan menjadi 1-1, dan skor ini bertahan hingga waktu normal berakhir, bahkan hingga babak tambahan 2x15 menit.
Dengan kedudukan imbang 1-1, pertandingan pun harus ditentukan melalui drama adu penalti.
Ketegangan memuncak di seluruh stadion. Para eksekutor dari kedua tim silih berganti menunjukkan keberaniannya.
Hingga akhirnya, Timnas U-23 Indonesia berhasil mengungguli Thailand dengan skor 7-6 di babak adu penalti, memastikan langkah mereka ke partai puncak.
Kemenangan dramatis ini menjadi bukti semangat juang dan mentalitas pantang menyerah para pemain Timnas U-23 Indonesia.
Mereka kini berhak menantang pemenang dari semifinal lainnya di babak final, demi merebut gelar juara Piala AFF U-23 2025.***
Baca juga: Gagal Kalahkan Indonesia, Malaysia Harus Tersingkir dari Piala AFF U23
Komentar
Posting Komentar